Rabu, 02 November 2011

Bupati Resmikan Swalayan Berbasis Masyarakat

Teluk Kuantan,- Pola hidup yang konsumtif masyarakat Kuantan Singingi ternyata semakin memancing tumbuhnya pusat-pusat perbelanjaan. Selain pusat jajanan makanan, pusat belanja barang harian seperti mini market dan swalayanpun kian subur. Tapi justru yang paling diserbu adalah swalayan yang penyedia kebutuhan harian juga menaja pusat jajanan makanan.

Hal itulah yang disajikan "Mandiri Swalayan" yang hadir persis ditengah jantung ibukota Teluk Kuantan tepatnya di simpang 3 SMKN 1 Teluk Kuantan. Tak hanya menyediakan kebutuhan sehari-hari, Mandiri Swalayan juga menyediakan pusat jajanan makanan cepat saji dan permaianan anak-anak "Alien Entertainment" atau Time Zonenya Plaza Matahari. Swalayan ini juga menyajikan konsep bisnis yang berbasis edukasi dan bermasyarakat.

Seperti diungkapkan Brand Manager Mandiri Swalayan Darmawan, SH: Swalayan ini untuk sementara mempekerjakan 100 orang pramuniaga yang berasal dari putra Teluk Kuantan. Selain itu terang Darmawan, manajemen Mandiri Swalayan sangat terbuka untuk bekerjasama seperti dengan pihak sekolah (SMK) untuk melakukan Praktek Kerja Lapangan atau PKL serta Kelompok Tani yang ingin memasarkan hasil-hasil pertanian.

Swalayan 3 lantai itu pada lantai 1 menjual kebutuhan pokok seperti sembako dan lain-lain. Pada lantai 2 terdapat berbagai produk makanan siap saji dan di lantai 3 Mandiri Swalayan menyuguhkan aneka permainan anak-anak.

Untuk menunjukkan keseriusan pihak manajemen Mandiri Swalayan dalam menjadikan swalayan ini sebagai bagian dari penunjang perekonomian masyarakat Kuantan Singingi, telah pula ditandatangani MoU antara pihak Manajemen Mandiri Swalayan dengan Poktan terkait kesediaan menjadi penyuplai produk hasil pertanian.

Disaksikan Wabup Drs H Zulkifli, PLt Sekda Marduyut,SE dan seluruh pejabat dan undangan, MoU ditandatangani oleh Darmawan juga ditandatangani langsung oleh Bupati H Sukarmis Selasa siang (1/11) pukul 13.00 wib..

Dalam pengarahannya, Bupati menyambut baik kehadiran Mandiri Swalayan. Selain sebagai penyedia kebutuhan sehari-hari, kehadiran pak Darmawan dengan Mandiri Swalayannya di Teluk Kuantan merupakan investor yang diharapkan punya komitmen yang serius untuk membangun Kuansing. Peresmian pembukaan swalayan itupun ditandai dengan pengguntingan pita oleh Sukarmis.(Ependri)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar