Minggu, 10 Juni 2012

Hadapi UN, Kuansing Jangan Ikut-Ikutan Merusak

Data 15 Maret 2012


Dalam pelaksanaan Ujian Nasional (UN) nantinya, Kabupaten Kuantan Singingi diharapkan jangan ikut-ikutan seperti daerah lainnya di Riau merusak UN tersebut menjadikan carakter UN tidak bagus. Melainkan Kuansing seharusnya kembali kecitranya.

Harapan tersebut dilontarkan pengamat sekaligus pelaku pendidikan Ahdanan Saleh, S.Ag, M.Ag, Kamis (15/3) melalui selulernya ketika dimintai tanggapan terhadap langkah yang harus diambil Kuansing dalam menghadapi UN nantinya.

Ikut-ikutan daerah lainnya dimaksud Ahdanan, sejumlah daerah berlomba-lomba mengejar peringat di tingkat provinsi, maka berbagai cara digunakan untuk menghasilkan nilai ujian yang tinggi.

Bahkan, sudah menjadi rahasia umum menurut Ahdanan ditempat lain, guru atau pengawas ujian ikut membantu siswa dalam proses ujian. “Ikut membantu siswa dalam proses ujian,” jelasnya.

Makanya, dia berharap agar Kabupaten Kuantan Singingi jangan meniru hal yang tidak baik tersebut terutama menyangkut hal-hal yang akan merusak citra ujian itu, sementara orang lain melaksanakan hal yang merusak itu disilahkannya. “Orang lain biar saja, kita (Kuansing, red) jangan,” harapnya.

Bahkan dalam sebuah istilah dikatakannya, jangan pengawas di diawasi oleh pemantau,seharusnya pemantau yang mengawasi pengawas. (noprio sandi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar