Minggu, 10 Juni 2012

Pemerintah Akan Intensifkan Kebun Entrase


Mengalami pengalaman pahit tertipu dalam pembelian bibit karet, Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi akan mengintensifkan kebun entrase diberbagai lokasi untuk menghasilkan bibit berkualitas. Rencana ini dimaksudkan untuk mempermudah masyarakat dalam mendapatkan bibit, tidak perlu membeli jauh ke Sumatera Selatan.

Rencana tesebut dikatakan Wariman DW SP Kepala Dinas Perkebunan Kabupaten Kuantan Singingi Selasa (6/3) di kantornya. “Makanya kita akan melakukan penangkaran bibit karet di beberapa lokasi dan dengan mengintensifkan kebun entrase kita,” kata Wariman.

Kebun entrase dengan pengawasan dari Dinas Perkebunan Kuansing tersebut akan menghasilkan bibit karet PB 266 dan IRR 39, jenis bibit ini memiliki kualitas baik dan bisa menghasilkan getah yang banyak.

Dengan demikian, masyarakat katanya akan senang dalam mendapatkan bibit, tidak perlu membeli bibit karet jauh seperti ke Lubuk Linggau Sumatera Selatan untuk mendapatkan kualitas bibit yang baik.

Untuk bibit di Lubuk Linggau Sumatera Selatan itu, bibit yang tersedia dengan nama IR 336, PB 26, IRR 119, IRR 112. “Masyarakat juga bisa beli bibit ke sana,” khusus bagi mereka yang bisa melakukannya.

Makanya menurut Wariman untuk mengantisipasi kesulitan masyarakat itu pihaknya mengintensifkan kebun entrase yang ada di Jake dan di Kari Kecamatan Kuantan Tengah, dan kebun antrase ini telah dimurnikan clonenya oleh Balai Penelitian Karet SP dari Provinsi Sumatera Utara dan sudah memiliki sertifikasi. (noprio sandi)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar